Monday, April 14, 2008

Kenapa Harus Strategis


Kiat. Kiat. Kiat. Taktik. Tak. Tik. Strategi.

Hare gene nggak pake strategi? Bakal mblehar (= kacau; ancur-ancuran).

Perang jelas pakai strategi, biar lawan tekuk lutut. Dagang pun harus pakai, biar nggak rugi, minimal balik modal. Ngajar juga, supaya murid jadi enjoy belajar dan jadi lebih pinter. Nah, belajar pun harus strategis, supaya kegiatannya lebih menyenangkan, tindakannya lebih praktis, dan hasilnya lebih manis.

Blog ini saya buat untuk menampung ide-ide dan pengalaman saya sebagai pemelajar dan pengajar bahasa Inggris, khususnya yang berkaitan dengan taktik, kiat, dan strategi belajar bahasa. Strategi yang saya paparkan memang nampaknya berlaku buat belajar bahasa Inggris, tapi sebenarnya prinsipnya bisa diterapkan untuk belajar semua bahasa manusia, kecuali bahasa tubuh.

Pada prinsipnya, strategi yang saya paparkan atau sharingkan bertujuan akhir membuat upaya belajar menjadi lebih mudah, lebih menyenangkan, dan lebih sukses.


Anda mau menanggapi, silakan. Siapa tahu kiat-kiat Anda ternyata lebih manjur daripada apa yang saya lontarkan.

Selamat menikmati sajian strategi!

No comments: